4 Karateka Pelajar Mimika Boyong Kemenangan di Kejurnas Jawa Timur

Malang – Jawa Timur, KontenMimika.com – Sebanyak 4 karateka muda asal Kabupaten Mimika, Provinsi Papua Tengah, berhasil menorehkan prestasi di Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Karate Antar Pelajar dan Mahasiswa 2024, di Malang, Provinsi Jawa Timur.
Achmad Sulthan Rajendra, Keisha Indana Balqis, dan Muhammad Rizky Al Ghazali Nur Abidin karateka usia Sekolah Dasar (SD), serta Razita Shakila Dayyana Harsono karateka usia Sekolah Menengah Pertama (SMP) asal Mimika rata-rata meraih medali pada mata lomba yang diikuti.
Mereka adalah anak-anak dari para karyawan yang bekerja di bawah lingkup kerja PT. Freeport Indonesia (PTFI) yang tergabung di Dojo Karate Kuala Kencana, yang dipimpin oleh Senpai (pelatih) Jumansyah.
Adapun, Jawa Timur menjadi tuan rumah Kejurnas Pembinaan Mental Karate Kyokushinkai Karate-Do Indonesia 2024, yang diikuti oleh 223 peserta Karateka dari seluruh Indonesia.
Universitas Surabaya (Ubaya) bekerja sama dengan Dojo Malang Umum, menyelenggarakan Kejurnas ini di Gelanggang Olahraga Bima Sakti, Kota Malang, pada hari Minggu, 17 November 2024.
Kejuaraan ini mempertandingkan system Karate full body contact.
Kejurnas yang merupakan pertama kalinya ini dibuka secara resmi oleh Wakil Rektor III Ubaya, Prof. Dr. Apt Christina Avanti.
Pada Kejurnas ini, Ubaya akan memberikan beasiswa hingga 100% untuk atlit yang berhasil menjadi juara.
Dalam Kejurnas tahun 2024 ini, Provinsi Papua Tengah diwakili oleh Dojo Karate Kuala Kencana, yang dipimpin oleh Senpai (pelatih) Jumansyah, sekaligus sebagai Kabid Pembinaan dan Pimpinan Daerah.
Karateka yang berlaga berasal dari beberapa sekolah yang ada di Kabupaten Mimika dan juga merupakan anak-anak karyawan yang orang tuanya bekerja di PTFI.
“Karate sebagai wadah pembentukan generasi muda berkarakter tangguh, berdisiplin, jujur dan bertanggung jawab. Karate Kyokushinkai juga merupakan salah satu cabang olah raga yang ada dalam BAKORS PTFI,” ujar Jumansyah.
Setelah melalui proses yang sangat ketat, para Karateka asal Kabupaten Mimika berhasil mengikuti Kejurnas di Malang, Jawa Timur dan berhasil meraih prestasi.
Keikutsertaan perwakilan pelajar asal Timika mengikuti kejuaraan di Jawa Timur mendapat dukungan penuh dari berbagai pihak, dan BAKORS PTFI selaku wadah yang membina cabang olahraga di area Jobsite PTFI.
“Kami berterima kasih kepada semua pihak yang telah mendukung, kepada BAKORS dan QOL PTFI atas dukungan tiket pesawat yang diberikan sehingga perwakilan pelajar ini bisa mendapat pengalaman bertanding di luar Papua,” tutup Jumansyah.
——————
Data Atlet :
Achmad Sulthan Rajendra dari SD Permata Papua meraih Juara 3, kelas SD Putra, usia 10-11 tahun, berat badan maksimal 30 kg.
Ayah : Achmad Reska Anggarianto
Ibu : Rofita Yusviana
Pekerjaan : Karyawan PT. Triatra
Keisha Indana Balqis dari SD YPJ Kuala Kencana, meraih Juara 2 kelas SD Putri, usia 10-11 tahun, berat badan maksimal 30 kg.
Ayah : Rahadian Wicaksono
Ibu : Siti Fatimah
Pekerjaan : Karyawan PTFI
Muhammad Rizky Al Ghazali Nur Abidin dari SD Permata Papua, meraih Juara 3 kelas SD Putra, usia 10-11 tahun, berat badan 45-50 kg.
Ayah : Zainal Abidin
Ibu : Hilda Mokodompit
Pekerjaan : Karyawan PTFI
Razita Shakila Dayyana Harsono dari SMP YPJ Kuala Kencana, meraih Juara 3 kelas SMP Putri, usia 13-15 tahun, berat badan 51-60 kg.
Ayah : Rudi Harsono
Ibu : Medya Vitaloka
Pekerjaan : Karyawan PT AVCO