Ketua Lemasa Magal Soroti Penerimaan IPDN Tidak Akomodir Generasi AK, Minta Bupati JR Menyikapi Agar Adil

Timika, KontenMimika.com – Ketua Lembaga Musyawarah Adat Suku Amungme (Lemasa), Menuel John Magal, menyoroti hasil seleksi IPDN (Institut Pemerintahan Dalam Negeri) tahun 2024, yang tidak mengakomodir putra-putri asli Mimika, yakni Suku Amungme dan Kamoro.
Menurutnya, pejabat pemerintah daerah yang mengurusi seleksi IPDN, agar terbuka dan transparan kenapa sampai tidak ada keterwakilan generasi Amungme dan Kamoro dari Mimika.
Nama-nama calon siswa Orang Asli Papua yang tertera dalam pengumuman mewakili Mimika, seharusnya maju dari daerah asalnya masing-masing sehingga mencerminkan keterwakilan yang sebenarnya.
“Siapa yang mengurusi ini perlu transparan dan terbuka. Karena generasi Amungme dan Kamoro harusnya yang maju dari Mimika. Daerah lainnya juga punya porsinya masing-masing, sehingga maju seleksi lewat daerahnya masing-masing. Hasil seleksi IPDN, ini dari Mimika tidak ada nama dari anak-anak Amungme dan Kamoro. Kami lembaga adat merasa kecewa,” ujar Menuel kepada wartawan, Jumat 21 Juni 2024.
Lagi katanya, Bupati Mimika Johannes Rettob dimintanya untuk intervensi sehingga seleksi IPDN ini dapat mengakomodir generasi muda Amungme dan Kamoro mewakili daerahnya, Mimika.
Keterwakilan siswa IPDN sesuai daerahnya masing-masing ini, dinilainya menjadi bukti tegaknya keadilan dalam semangat membangun daerah sesuai nilai kearifan lokal.
“Dengan hormat, saya mohon agar Bapak Bupati segera menyikapi hal ini, agar anak-anak Amungme dan Kamoro diakomodir untuk mewakili daerahnya sendiri masuk dalam IPDN,” pintanya.
Tak jemu-jemunya Ketua Lemasa, Menuel John Magal, menyuarakan keadilan bagi generasi asli Mimika agar mendapat tempat yang layak sebagai tuan rumah untuk membangun daerahnya sendiri.
“Perlu keadilan bagi generasi Mimika khususnya bagi Suku Amungme dan Kamoro, Ini semangat untuk membangun daerahnya sendiri,” tandasnya. (Admin)